Thursday, June 18, 2015

Masjid Agung Al Munawar Di Tulungagung

asrofims.com - Al-Munawar merupakan salah satu ikon yang terkenal di kota Tulungagung , Jawa Timur.Masjid ini didirikan sekitar tahun berapa ya? Ada yang tau ? Sebagai masyarakat Tulungagung seharusnya mengetahui tentang sejarah masjid yang terkenal ini.Menurut bapak KH. Abu Sofyan Sirojuddin, bahwasanya Masjid Agung Al-Munawwar Tulungagung dibangun pertama kalinya diperkirakan sekitar tahun 1262 H/1841 M.



Ternyata Masjid ini sudah lama ya dibangunnya.Meskipun demikian masjid ini tentunya sudah beberapa kali mengalami renovasi.Pada pertengahan tahun 2015 kalau enggak salah bulan Mei , penulis sempat melihat jika bangunan masjid ini direnovasi kembali di sisi sebelah baratnya.Mungkin untuk memperluas area supaya bisa menampung Jama'ah yang semakin banyak di daerah Tulungagung Sendiri.

Masjid ini terlihat megah dengan adanya menara di bagian depan yang berfungsi sebagai tempat speaker ( mimbran ).Sebagai penyejuk hati dan penyejuk penglihatan , terdapat juga air mancur di depan masjid ini.Selain itu bagian dalam bangunan masjid juga terasa sejuk dengan batu marmer sebagai lantai dan di bantu dengan saluran udara yang begitu terbuka , sehingga udara bisa leluasa keluar masuk masjid.Masjid Al Munawar sendiri mempunya 2 lantai.Kapasitas maksimal yang dapat ditampung masjid ini  juga belum tau secara pasti , namun melihat bangunan masjid yang begitu luas dapat di simpulkan dapat menampung hingga 500 - 1000 Jama'ah.atau bahkan lebih.

Jalur Akses untuk ke Masjid Al Munawar juga mudah.Masjid ini terletak di pusat kota , di bagian barat dari Alun-Alun kota Tulungagung.Anda bisa melihat masjid ini jika sedang bermain di Alun-Alun kota.
Load disqus comments

0 comments